Kendati Kalah Lagi dari Kamaru Usman, Pukulan Aneh Colby Covington Sudah Berkembang

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Rabu, 10 November 2021 | 06:00 WIB
Sesi staredown jelang UFC 268 antara Kamaru Usman (kiri) dan Colby Covington (kanan) pada Kamis (4/11/2021) waktu setempat.
INSTAGRAM.COM/ESPNMMA
Sesi staredown jelang UFC 268 antara Kamaru Usman (kiri) dan Colby Covington (kanan) pada Kamis (4/11/2021) waktu setempat.

JUARA.NET - Eks wasit kondang UFC, John McCarthy, melihat adanya peningkatan signifikan dalam permainan Colby Covington saat menghadapi Kamaru Usman di UFC 268.

Sebelumnya wasit kondang UFC, John McCarthy, sempat mengatakan bahwa Colby Covington memiliki peluang bisa mengalahkan Kamaru Usman lewat pukulan aneh yang dimilikinya.

Namun, pukulan aneh tersebut dianggap tidak punya cukup kekuatan untuk merobohkan Kamaru Usman di pertemuan pertama pada tahun 2019.

Pada gelaran UFC 268, yang berlangsung pada Minggu (7/11/2021) WIB, perkataan John McCarthy mengenai pukulan Colby Covington terbukti benar.

Pukulan Colby Covington terlihat memiliki peningkatan dan membuat Kamaru Usman kerepotan saat keduanya kembali bersua di oktagon.

Hal ini terlihat saat Colby Covington mampu membuat Kamaru Usman kerepotan di ronde ketiga dan keempat lewat pukulan-pukulan anehnya.

Meski kekuatan pukulan aneh Covington sudah meningkat, John McCarthy masih kecewa dengan tendangannya yang belum berkembang.

Baca Juga: UFC 268 - Lewat Serangan Aneh, Colby Covington Bakal Bikin Kamaru Usman Kesulitan


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.