Kalahan dan Seenak Jidat, Conor McGregor Bisa Dipenjara Kapan Saja

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 27 November 2021 | 08:30 WIB
Conor McGregor yang emosi oleh Machine Gun Kelly di acara MTV VMA
eff Kravitz/MTV VMAs 2021/Getty Images for MTV/ViacomCBS
Conor McGregor yang emosi oleh Machine Gun Kelly di acara MTV VMA

JUARA.NET - Petarung kelas welter UFC, Colby Covington, mengatakan Conor McGregor cepat atau lambat bisa masuk penjara jika terus bertingkah seenaknya.

Colby Covington baru saja menelan kekalahan kedua dari Kamaru Usman dalam gelaran UFC 268 pada awal bulan November ini.

Menariknya, Colby Covington tidak sendirian mengalami dua kekalahan dari lawan yang sama.

Megabintang UFC, Conor McGregor, juga memiliki catatan yang sama menemani Colby Covington dengan dua kali kalah menghadapi seorang petarung.

Conor McGregor mengalami dua kekalahan beruntun dalam satu tahun ini menghadapi rivalnya, yakni Dustin Poirier.

Nasib Conor McGregor dan Colby Covington kemudian sedikit berbeda.

The Notorious terpaksa harus absen cukup lama lantaran mengalami cedera patah kaki di pertandingan terakhirnya.

Proses pemulihan cedera Conor McGregor berangsung cepat dan dia berniat untuk kembali bertarung tahun depan.

Tetapi di masa pemulihan cedera, Conor McGregor justru bertingkah seenaknya, di antaranya perseteruan dengan orang non-petarung di ruang publik, dan berkata-kata kasar melalui akunnya di media sosial.

Baca Juga: Petarung Ranking 1 UFC Siap Bikin Khamzat Chimaev Masuk Rumah Sakit


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.