Klaim Kemenangan, Robert Whittaker Sebut Serangan Israel Adesanya Selain Ronde Pertama Tidak Ganas

By Reinaldo Suryo Negoro - Senin, 14 Februari 2022 | 18:30 WIB
Pertandingan Israel Adesanya vs Robert Whittaker pad UFC 271, Minggu (13/2/2022).
TWITTER.COM/MMAFIGHTING
Pertandingan Israel Adesanya vs Robert Whittaker pad UFC 271, Minggu (13/2/2022).

JUARA.NET - Robert Whittaker mengklaim bahwa dia telah mengalahkan Israel Adesanya di UFC 271 dan menyebut serangan selain ronde pertama tidak ada yang berbahaya.

Robert Whittaker tercatat kalah dari Israel Adesanya dalam gelaran UFC 271 pada Minggu (13/2/2022) WIB di Houston, Texas.

Berduel 5 ronde, Robert Whittaker dipastikan kalah keputusan angka mutlak dari petarung berjulukan The Last Stylebender dengan skor 47-48, 47-48, 46-49.

Kendati demikian, banyak pihak menilai juri salah memberikan penilaian.

Dua petarung kelas ringan, Justin Gaethje dan Michael Chandler, berkata bahwa Robert Whittaker adalah pemenang dari duel itu.

Petarung berjulukan The Reaper atau Si Malaikat Maut ini juga merasa demikian.

Dalam konferensi pers usai UFC 271, Robert Whittaker membuat klaim bahwa dia mengalahkan Adesanya di pertandingan tersebut.

Whittaker juga berkata bahwa tidak ada serangan Adesanya yang melukainya selain di ronde pertama.

Baca Juga: Pecundangi Malaikat Maut Kedua Kalinya, Israel Adesanya versi UFC 271 Bukan yang Terbaik


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.