Hasil Moto3 Indonesia 2022 - Mario Aji Amankan Dua Poin di Sirkuit Mandalika

By Fiqri Al Awe - Minggu, 20 Maret 2022 | 11:49 WIB
Mario Suryo Aji atau Mario Aji, pembalap Indonesia yang ikut balapan demi mencari hasil Moto3 Indonesia 2022 terbaiknya di Sirkuit Mandalika, Minggu siang (20/3/2022) WIB.
Gold and Goose
Mario Suryo Aji atau Mario Aji, pembalap Indonesia yang ikut balapan demi mencari hasil Moto3 Indonesia 2022 terbaiknya di Sirkuit Mandalika, Minggu siang (20/3/2022) WIB.

JUARA.NET - Usai membuat kejutan pada sesi kualifikasi, pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji atau Mario Aji, mengamankan hasil Moto3 Indonesia 2022 di posisi ke-14.

Mario Suryo Aji tampil menjanjikan pada sesi kualifikasi Moto3 Indonesia 2022, Sabtu (19/3/2022) di Sirkuit Mandalika.

Perjuangan pembalap Indonesia yang akrab disapa Mario Aji tersebut terbilang cukup berat karena harus berjuang dari sesi kualifikasi pertama atau Q1 Moto3 Indonesia 2022.

Meski begitu, Mario Suryo Aji justru sukses menggondol starting grid di baris terdepan tepatnya posisi ke-3 yang tentunya membuka jalan untuk memetik hasil Moto3 Indonesia 2022 sempurna.

Hasil luar biasa di sesi kualifikasi Moto3 Indonesia tentu membuat Mario Aji kian termotivasi.

Dalam rilis resmi Honda Racing, pembalap Indonesia tersebut berjanji untuk melakukan yang terbaik pada sesi balapan Moto3 Indonesia 2022.

"Pertama, saya berterima kasih kepada tim atas kerja luar biasanya," kata Mario Aji.

"Saya sangat bahagia dengan hasil ini, terlebih lagi balapan ini di negara saya."

"Tentu saja saya akan berjuang keras pada balapan. Saya tak sabar menantikannya," sambungnya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Fox Sports, Honda.racing


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.