Bak Film Monster, Mantan Pelatih Mike Tyson Bilang Tyson Fury vs Francis Ngannou Pasti Terjadi

By Reinaldo Suryo Negoro - Rabu, 27 April 2022 | 16:00 WIB
Juara tinju kelas berat, Tyson Fury (kiri), dan raja kelas berat UFC, Francis Ngannou (kanan)
TWITTER/TYSON_FURY
Juara tinju kelas berat, Tyson Fury (kiri), dan raja kelas berat UFC, Francis Ngannou (kanan)

JUARA.NET - Mantan pelatih Mike Tyson, Teddy Atlas, berkata bahwa petarungan Tyson Fury melawan Francis Ngannou pasti akan terjadi.

Menurutnya, pertarungan Tyson Fury vs Francis Ngannou ini seperti memenuhi imajinasi publik.

Dibilang memenuhi imajinasi publik karena dua jagoan yang dipertemukan dalam gelaran tersebut adalah juara dari dua cabang yang berbeda.

Tyson Fury adalah juara dunia kelas berat tinju yang saat ini memegang sabuk WBC dan The Ring.

Baca Juga: Berniat Perpanjang Kontrak UFC, Francis Ngannou Singkap Dua Duel Incaran setelah Tyson Fury

Di pihak lain, Francis Ngannou adalah juara kelas berat UFC, organisasi nomor satu di cabang MMA.

Tedddy Atlas mengatakan disabungnya Tyson Fury dan Francis Ngannou ini seperti komik Marvel yang menciptakan pahlawan super untuk memenuhi keinginan penggemar.

Pria yang kini berusia 65 tahun ini lantas mengibaratkan laga Tyson Fury vs Francis Ngannou bak film monster.

Sebagai film monster, duel Fury vs Ngannou pastinya akan mendatangkan uang berskala raksasa alias pendapatan yang sangat besar nantinya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.