Hasil UFC 274 - Adu Belitan, Brandon Royval Cekik Korban Ke-4 di Papan Atas Kelas Terbang

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 8 Mei 2022 | 08:04 WIB
Brandon Royval mengalahkan Matt Schnell di UFC 274, Minggu (8/5/2022) WIB di Footprint Center, Phoenix, Amerika Serikat.
TWITTER @THE_MMA_MEDIA
Brandon Royval mengalahkan Matt Schnell di UFC 274, Minggu (8/5/2022) WIB di Footprint Center, Phoenix, Amerika Serikat.

JUARA.NET - Selalu diadu dengan jagoan papan atas kelas terbang, Brandon Royval memetik hasil UFC 274 yang gemilang dengan mengeksekusi Matt Schnell di ronde pertama.

Salah satu laga di sesi preliminary card dalam hasil UFC 274, Minggu (8/5/2022) WIB di Phoenix, adalah duel di kelas terbang antara dua jagoan penghuni Top 10 ranking.

Penantang ranking 6, Brandon Royval, bertemu petarung ranking 9, Matt Schnell.

Mengoleksi rekor 3-2 di UFC, Royval selalu diadu dengan jagoan penghuni ranking di kelas terbang.

Dia berturut-turut menang atas Tim Elliott (kini ranking 11) dan Kai Kara-France (2), kalah dari Brandon Moreno (1) serta Alexandre Pantoja (4), lantas menang atas Rogerio Bontorin (8).

Di UFC 274, sekali lagi Royval dihadapkan pada jagoan penghuni ranking.

Baca Juga: Hasil UFC 274 - Perempuan Pemecah Rekor Khamzat Chimaev Banting-banting Lawan 8 Kali

Royval bertemu lawan yang berbahaya karena Schnell hanya kalah sekali dalam 7 penampilan terakhirnya.

Benar saja, Royval sempat dikejutkan dan roboh oleh pukulan Schnell yang tampil sangat agresif di awal ronde pertama.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Mola TV, UFC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.