Demi Jaga Angka Suci, Khabib Disarankan Korban Islam Makhachev Jauh-jauh dari Oktagon

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 10 Mei 2022 | 18:00 WIB
Mantan jagoan UFC, Khabib Nurmagomedov.
INSTAGRAM/KHABIB_NURMAGOMEDOV
Mantan jagoan UFC, Khabib Nurmagomedov.

JUARA.NET - Salah satu korban Islam Makhachev, Dan Hooker, menyarankan Khabib Nurmagomedov untuk benar-benar tidak tergoda untuk bertarung lagi.

Nama Khabib Nurmagomedov baru-baru ini kembali dibawa-bawa menyusul kemenangan Charles Oliveira atas Justin Gaethje di UFC 274.

Pada laga yang berlangsung di Footprint Center, Arizona, Amerika Serikat, pada Minggu (8/5/2022) WIB, Charles Oliveira mampu membuat tamat Justin Gaethje dengan kuncian di ronde pertama.

Kemenangan Oliveira atas Gaethje ini tercatat lebih kilat dari yang pernah dibuat Khabib atas lawan serupa.

Baca Juga: Sahabat Turut Masuk Hall of Fame UFC, Khabib Nurmagomedov: Tak Bisa Dipercaya

Tak pelak muncul perdebatan di antara warganet tentang siapa yang lebih hebat di antara kedua petarung itu.

Tak sedikit juga yang berandai-andai untuk mengadu Charles Oliveira dan Khabib Nurmagomedov.

Namun, duel itu tentu sulit terlaksana mengingat pria asal Dagestan sudah pensiun sejak 2020.

Untuk mewujudkan keinginan penggemar, UFC pastinya akan mencoba mengiming-imingi Khabib untuk kembali bertarung.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.