Tercecer dari Barisan Depan di Moto3 Prancis 2022, Mario Aji Ngaku Terganggu Satu Pembalap Lain

By Fiqri Al Awe - Senin, 16 Mei 2022 | 14:45 WIB
Aksi pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji atau Mario Aji (nomor 64) pada Moto3 Prancis 2022, MInggu (15/5/2022) di Sirkuit Le Mans, Prancis.
TWITTER/HONDA_TEAM_ASIA
Aksi pembalap Indonesia, Mario Suryo Aji atau Mario Aji (nomor 64) pada Moto3 Prancis 2022, MInggu (15/5/2022) di Sirkuit Le Mans, Prancis.

"Saat balapan diulang, saya optimistis karena bisa bertahan dengan para pembalap terdepan," cerita Mario dilansir Juara.net dari Honda Team Asia.

Baca Juga: Hasil Moto3 Prancis 2022 - Mario Aji Sempat Dapat P13, Jaume Masia Menang

"Tetapi, saya melihat ada satu pembalap yang mengganggu saya."

"Akibatnya, saya kehilangan kontak dengan rombongan terdepan," tambah pembalap Moto3 berjulukan Super Mario tersebut.

Mario pada akhirnya menyudahi petualangannya di Le Mans dengan merebut posisi ke-22.

Kendati merasa cukup positif dengan balapan kali ini, ada satu evaluasi yang kini disoroti oleh Mario.

"Sisi positifnya adalah kecepatan saya sama seperti para pembalap terdepan," beber pembalap Moto3 asal Magetan tersebut.

"Saya tertahan karena posisi di grid."

"Maka dari itu, saya harus belajar untuk mendapatkan posisi start yang lebih baik."

"Saya senang dengan performa kali ini karena sepeda motornya lebih baik ketimbang di Jerez."


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Honda Team Asia


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.