Soal Perbandingan Trilogi Canelo Alvarez dengan Duel Raja Kelas Welter, Eddie Hearn Punya Jawaban Menohok

By Reinaldo Suryo Negoro - Kamis, 23 Juni 2022 | 17:00 WIB
Promotor tinju, Eddie Hearn.
Faya
Promotor tinju, Eddie Hearn.

JUARA.NET - Promotor tinju, Eddie Hearn, menyikapi perbandingan antara laga trilogi Canelo Alvarez melawan Gennady Golovkin dengan Errol Spence Jr kontra Terence Crawford.

Dua pertarungan itu memang merupakan laga yang paling dinanti oleh penggemar pertarungan ring segi empat.

Canelo Alvarez akan bersua Gennady Golovkin dalam laga untuk mempertahankan 4 sabuk kelas menengah super miliknya.

Duel tersebut akan mentas pada 17 September mendatang dan akan menjadi pertemuan ketiga mereka.

Baca Juga: Bikin Canelo Alvarez Dihajar, Promotor Kena Cibir Oscar De La Hoya

Dalam rekor pertemuan mereka, petinju asal Meksiko masih unggul.

Canelo Alvarez menang satu kali dan imbang sekali dalam dua pertemuan tersebut.

Di pihak lain, pertarungan Errol Spence Jr dan Terence Crawford juga tidak kalah heboh.

Pasalnya, laga ini akan mempertemukan dua raja tinju kelas welter.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Boxingscene.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.