GOAT MMA Singkap 3 Lawan Incaran, Salah Satunya Jagoan dari Negara Tetangga Indonesia

By Reinaldo Suryo Negoro - Kamis, 11 Agustus 2022 | 15:45 WIB
Demetrious Johnson (kanan), dan John Dodson (kiri) pada duel mereka di UFC 191.
TWITTER/SINOW
Demetrious Johnson (kanan), dan John Dodson (kiri) pada duel mereka di UFC 191.

JUARA.NET - Mantan petarung UFC yang kini tengah berkarier di ONE Championship, Demetrious Johnson, menyingkap tiga sosok petarung yang ingin dia hadapi.

Demetrious Johnson kerap mendapatkan label GOAT atau petarung terbaik sepanjang masa.

Label ini agaknya tidak lepas dari pencapaiannya kala di UFC di mana dia sukses mempertahankan sabuk juara kelas terbang sebanyak 11 kali.

Akan tetapi, UFC memutuskan untuk mengadakan bisnis bersama ONE Championship dan menukar Demetrious Johnson dengan Ben Askren. 

Baca Juga: Islam Makhachev Bentrok dengan Petarung Terbaik Sedunia di Kelas Ringan UFC, Tikus Perkasa Sibak Ramalannya

Demetrious Johnson sejauh ini telah melakoni 5 duel di ajang MMA yang berbasis di negara tetangga Indonesia, Singapura, ini sejak bergabung pada November 2018.

Dengan lebih kurang tiga tahun mentas di ONE Championship, Demetrious Johnson agaknya sudah mengenal sosok-sosok jagoan sangar di organisasi ini.

Tak ayal, Demetrious Johnson juga menyimpan niat untuk melakoni bentrokan dengan petarung-petarung tersebut.

Dalam wawancara dengan MMASucka, jagoan yang kini telah berusia 35 tahun ini menyebutkan ada tiga figur petarung yang menjadi lawan idamannya.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.