Skorsing sampai Akhir 2023, Andrea Iannone Ingin Kembali ke Lintasan Balap MotoGP

By Febri Eka Pambudi - Senin, 15 Agustus 2022 | 11:45 WIB
Mantan pembalap Aprilia, Andrea Iannone, ingin kembali ke MotoGP saat skorsingnya nanti habis.
TWITTER.COM/GPONE
Mantan pembalap Aprilia, Andrea Iannone, ingin kembali ke MotoGP saat skorsingnya nanti habis.

JUARA.NET - Mantan pembalap Aprilia, Andrea Iannone, ingin kembali ke MotoGP saat skorsingnya nanti habis.

Andrea Iannone terakhir kali terlihat di MotoGP Malaysia 2019.

Kala itu Iannone divonis melakukan pelanggaran menggunakan obat terlarang.

Insiden tersebut membuat Iannone mendapatkan sanksi larangan turun di lintasan MotoGP selama empat tahun.

Kini sudah hampir tiga tahun Iannone menjalani hukumannya.

Hanya menyisakan satu tahun sampai hukuman pembalap asal Italia ini berakhir.

Sejauh ini masih menjadi teka-teki apakah mantan rekan Andrea Dovizioso itu akan kembali ke lintasan balap.

Usia Iannone saat skorsingnya habis nanti sudah 33 tahun dan saat ini tim-tim MotoGP tampak lebih menyukai pembalap-pembalap berusia muda.

Baca Juga: Aleix Espargaro Beranggapan Lebih Kuat dari Andrea Iannone Saat ini

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Motosan.es


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.