Akhirnya Darryn Binder Dapatkan Tim untuk Moto2 Musim Depan

By Febri Eka Pambudi - Sabtu, 10 September 2022 | 23:00 WIB
Kesulitan bersaing dan sadar tidak dapat bertahan di MotoGP 2023, Darryn Binder mulai cari kursi di kelas Moto2.
MOTOGP
Kesulitan bersaing dan sadar tidak dapat bertahan di MotoGP 2023, Darryn Binder mulai cari kursi di kelas Moto2.

"Saya sedang menunggu manajer saya untuk memberikan beberapa penawaran bagi saya dan saya akan memilih yang terbaik."

"Mari lihat apa yang terjadi."

Kini setelah gelaran tes MotoGP di Misano, Binder dikabarkan akan benar-benar pindah ke tim Moto2, Liqui Moly Intact.

Dia akan ditemani Lukas Tulovic sebagai pembalap kedua.

Dilansir dari Speedweek, Binder akan mengisi posisi Marcel Schrotter yang sudah enam musim membela tim asal Jerman ini.

Selama enam musim, Schrotter baru lima kali memenangi podium untuk tim Intact.

Pengumuman perpisahan antara Marcel Schrotter dengan timnya sudah resmi dilakukan di Misano.

Pengalaman Binder di MotoGP akan sangat dibutuhkan oleh Liqui Moly Intact untuk bersaing secara kompetitif di ajang Moto2 2023.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Speedweek.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.