Batal Duel dengan Tyson Fury, Bentrokan versus Petinju Penuh Risiko Opsi Rasional buat Oleksandr Usyk

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 4 Oktober 2022 | 06:00 WIB
Oleksandr Usyk disebut tengah membidik pertarungan dengan petinju beresiko apabila laga dengan Tyson Fury batal mentas.
TWITTER.COM/@DEVSAHNI_
Oleksandr Usyk disebut tengah membidik pertarungan dengan petinju beresiko apabila laga dengan Tyson Fury batal mentas.

JUARA.NET - Manajer Oleksandr Usyk, Egis Klimas, memberikan penyataan tentang duel yang berpeluang dilakoni kliennya jika tidak mendapatkan pertarungan dengan Tyson Fury.

Pertarungan dengan Tyson Fury sebenarnya sudah diincar Oleksandr Usyk sejak mempertahankan sabuk dari Anthony Joshua.

Tidak lama setelah itu, Tyson Fury mengungkapkan waktu yang dia tetapkan untuk berduel.

Petinju berjulukan The Gypsy King berniat naik ring pada tanggal 3 Desember.

Baca Juga: Petinju Tak Terkalahkan Rilis Daftar Calon Korban, Raja Kelas Berat Jadi Nama Pertama

Menanggapi tanggal yang diajukan Tyson Fury, Egis Klimas sebagai manajer dari Oleksandr Usyk mengaku bahwa pihaknya tidak berkeberatan.

Kendati Oleksandr Usyk dikabarkan mengalami cedera usai duelnya dengan AJ, Klimas mengatakan bahwa kliennya itu akan siap 100 persen pada tanggal yang diinginkan Tyson Fury.

Maka dari itu, sang manajer tidak mau pihak Oleksandr Usyk disalahkan apabila duel dengan Tyson Fury batal mentas karena alasan tersebut.

“Saya mendengar Tyson Fury ingin bertarung pada 3 Desember, yang tidak menjadi masalah besar bagi kami."


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Boxingscene.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.