UFC 282 - Dua Kemungkinan yang Bakal Terjadi dalam Bentrokan Jan Blachowicz vs Magomed Ankalaev

By Fiqri Al Awe - Selasa, 29 November 2022 | 19:30 WIB
Montase dua jagoan yang bakal disabung di UFC 282, Jan Blachowicz (kiri), dan Magomed Ankalaev (kanan).
TWITTER.COM/@BJPENNDOTCOM
Montase dua jagoan yang bakal disabung di UFC 282, Jan Blachowicz (kiri), dan Magomed Ankalaev (kanan).

"Jika dia bisa, saya melihat kemenangan KO untuk Jan Blachowicz."

"Di sisi lain, bisa juga Magomed membantingnya."

Baca Juga: UFC 282 - Jiri Prochazka Tanggalkan Gelar Raja Kelas Berat Ringan, Dua Sosok Ditunjuk buat Rebutan Sabuk Tak Bertuan

"Kemudian dia (Magomed Ankalaev) membulan-bulaninya dalam pertarungan bawah," pungkas Bisping.

Ada drama di balik pertarungan Jan Blachowicz vs Magomedov Ankalaev pada UFC 282 ini.

Sebenarnya mereka berdua dijadwalkan tampil sebagai dayang pertarung perebutan gelar yang sesungguhnya, yakni Jiri Prochazka vs Glover Teixeira.

Namun, bentrokan Blachowicz vs Ankalaev naik pangkat setelah Prochazka harus menepi dari jadwal karena cedera.

Penuh rasa legawa, Prochazka bahkan rela melepaskan gelarnya dan membiarkan Blachowicz dan Ankalaev saling berebut singgasana yang kosong.

Lawan Prochazka, Teixeira sejatinya ditawari untuk tetap tampil dan melawan Ankalaev.

Akan tetapi, jagoan asal Brasil itu meminta waktu persiapan yang lebih panjang, dan harus gigit jari setelah namanya malah disisihkan.

Baca Juga: Magomed Ankalaev Terlalu Berbahaya, Mantan Raja UFC Sengaja Menghindar


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.