Sebastian Vettel Jadi yang Tercepat pada Latihan Pertama GP Abu Dhabi

By Ignatius Wijayatmo - Jumat, 24 November 2017 | 18:51 WIB
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, menghadiri sesi konferensi pers menjelang GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, Kamis (23/11/2017).
GIUSEPPE CACACE/AFP PHOTO
Pebalap Ferrari asal Jerman, Sebastian Vettel, menghadiri sesi konferensi pers menjelang GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, Kamis (23/11/2017).

Pebalap Ferrari, Sebastian Vettel, tampil sebagai pebalap dengan catatan waktu putaran tercepat pada latihan pertama (P1) seri balap (grand prix/GP) Abu Dhabi, Jumat (24/11/2017).

Vettel melahap satu lap Sirkuit Yas Marina dalam tempo 1 menit 39,006 detik. Dia unggul tipis 0,120 detik atas pebalap Mercedes, Lewis Hamilton.

Sementara itu, pebalap Red Bull Racing, Max Verstappen menjadi yang tercepat ketiga dengan catatan waktu putaran 1 menit 39,154 detik.

Melengkapi posisi lima besar tercepat ialah rekan setim Vettel, Kimi Raikkonen (1 menit 39,518 detik) dan driver Mercedes, Valtteri Bottas (1 menit 39,741 detik).

Meski berjalan relatif lancar, sesi latihan pertama GP Abu Dhabi sempat diwarnai insiden spin alias selip yang dialami beberapa pebalap, di antaranya Nico Hulkenberg (Renault) dan Antonio Giovinazzi (Sauber).

Namun, insiden minor ini tidak memberi dampak apa-apa terhadap sesi latihan pertama di Sirkuit Yas Marina tersebut.

Adapun pebalap Force India, Sergio Perez menjadi pebalap yang mencatatkan top speed tertinggi.

Pebalap Force India itu sanggup memacu mobilnya sampai menyentuh kecepatan 327.1

Para pebalap akan kembali ke Sirkuit Yas Marina untuk melakoni latihan kedua (P2). Berdasarkan jadwal, sesi P2 GP Abu Dhabi akan berlangsung pada pukul 20.00-21.30 WIB.

Berikut hasil latihan pertama GP Abu Dhabi.

1. Sebastian Vettel 1:39.006
2. Lewis Hamilton 1:39.126
3. Max Verstappen 1:39.154
4. Kimi Räikkönen 1:39.518
5. Valtteri Bottas 1:39.741
6. Sergio Perez 1:40.293
7. Fernando Alonso 1:40.522
8. Stoffel Vandoorne 1:40.569
9. Felipe Massa 1:40.723
10. Daniel Ricciardo 1:40.773
11. George Russell 1:41.131
12. Romain Grosjean 1:41.306
13. Lance Stroll 1:41.581
14. Pierre Gasly 1:41.646
15. Carlos Sainz 1:41.748
16. Pascal Wehrlein 1:41.752
17. Nico Hulkenberg 1:41.864
18. Antonio Giovinazzi 1:42.065
19. Marcus Ericsson 1:42.344
20. Brendon Hartley 1:42.585


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.