Fernando Alonso Punya Banyak Pilihan Usai Pensiun dari F1

By Bayu Nur Cahyo - Sabtu, 29 September 2018 | 21:33 WIB
Kevin Magnussen dan Fernando Alonso terlibat duel saat sesi kualifikasi GP Italia di Sirkuit Monza, Italia, Sabtu (1/9/2018).
DOK. FORMULA1
Kevin Magnussen dan Fernando Alonso terlibat duel saat sesi kualifikasi GP Italia di Sirkuit Monza, Italia, Sabtu (1/9/2018).

 Fernando Alonso yang telah memutuskan pensiun dari dunia balapan F1 sudah dihadapkan dengan berbagai pilihan untuk membalap di ajang lain.

Menurut pebalap McLaren itu, masih ada beberapa pilihan karier yang bisa digelutinya saat pensiun dari F1 pada akhir musim ini.

"Ada karier lain yang sangat bergengsi (yang bisa diraih)," kata Alonso yang dilansir Juara.net dari Marca.

"Daytona 500 adalah sebuah turnamen yang unik, lalu ada balapan di Pikes Peak, Reli Dakar, Reli Monte Carlo, ada banyak hal yang ingin saya lakukan," ujar Alonso menambahkan.

Namun demikian, pria asal Spanyol ini masih memiliki keraguan akan kemampuannya menggeluti balapan-balapan lain tersebut.

"Ada beberapa hal mengganjal, harus saya akui bahwa saya tak punya bakat untuk menjalani semua balapan itu," tutur Alonso.

"Saya akan coba lima balapan dan akan memperhitungkannya lagi. Itu semua adalah tantangan bagus, tetapi saya harus lihat apa yang bisa saya lakukan karena saya bukan Superman," terangnya.

Fernando Alsonso sebenarnya sudah memiliki pengalaman lain di luar lintasan balap F1.

Saat ini Alonso diketahui sedang menggeluti balapan uji ketahanan sebagai balapan "sampingan" di luar tugas utama sebagai pilot mobil jet darat F1.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : marca.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.