Persaingan Makin Sengit, Inilah Jadwal F1 2019!

By Doddy Wiratama - Minggu, 14 Oktober 2018 | 18:15 WIB
Lewis Hamilton (Mercedes) saat melintasi Sirkuit Suzuka dala sesi kualifikasi F1 GP Jepang 2018 yang berlangsung Sabtu (6/10/2018).
twitter.com/MercedesAMGF1
Lewis Hamilton (Mercedes) saat melintasi Sirkuit Suzuka dala sesi kualifikasi F1 GP Jepang 2018 yang berlangsung Sabtu (6/10/2018).

 Sebanyak 21 grand prix telah ditentukan dan bakal mengisi kalender balap ajang Formula 1 (F1) untuk musim kompetisi mendatang, 2019.

Ini menjadi kali ketiga dalam sejarah ajang F1 bakal menggelar 21 seri balapan dalam satu musim, sebelumnya pada 2016 dan 2018.

Jadwal kalender balap F1 2019 sendiri sudah disetujui oleh FIAdalam sebuah pertemuan World Motor Sport Council yang digelar pada Jumat, 12 Oktober 2018.

Pada musim ini, ajang balap mobil jet darat itu akan dimulai di Australia sebelum ditutup dengan seri pamungkas yang dilaksanakan di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab.

Dalam 21 seri balapan F1 2019, 11 di antaranya bakal berlangsung di Benua Eropa.

Sementara sisanya akan berlangsung di Benua Asia (5 seri balapan), Benua Amerika (4 seri), dan Australia (1 seri).

Baca Juga:

Dari informasi yang didapat BolaSport.com, beberapa catatan menarik akan mewarnai 21 seri balapan F1 2019.

GP Jerman yang sebelumnya terancam dicoret ternyata tetap dipertahankan dan akan menggelar balapan ke-11.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Formula1.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.