Vettel dan Hamilton Akhiri Musim dengan Damai

By Samsul Ngarifin - Rabu, 28 November 2018 | 08:33 WIB
Sebastian Vettel, Lewis Hamilton, dan Max Verstappen saat berada di atas podium setelah balapan GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, Minggu (25/11/2018).
DOK. F1
Sebastian Vettel, Lewis Hamilton, dan Max Verstappen saat berada di atas podium setelah balapan GP Abu Dhabi di Sirkuit Yas Marina, Minggu (25/11/2018).

 Dua kandidat juara Formula 1 musim 2018, Lewis Hamilton dan Sebastian Vettel, membuktikan bahwa rivalitas hanya terjadi di atas lintasan saja.

Lewis Hamilton versus Sebastian Vettel jilid dua menjadi tajuk persaingan perebutan gelar juara F1 musim 2018.

Kompetisi antara dua pebalap dari dua tim terkuat di F1 tersebut berhasil dimenangkan oleh Lewis Hamilton yang berhasil tampil lebih konsisten.

Pebalap berkebangsaan Inggris itu berhasil meraih 11 kemenangan pada musim 2018 dan sukses meraup 408 poin.

Di lain sisi, Sebastian Vettel yang sempat tampil meyakinkan pada awal musim hanya dapat memenangkan lima balapan dan mengoleksi 320 poin.

Meski perseteruan antara keduanya pernah terpercik, seperti saat GP Azerbaijan tahun lalu, Hamilton dan Vettel mengakhiri musim 2018 dengan cara yang adem.

Setelah seri balap terakhir GP Abu Dhabi selesai digelar, kedua pebalap bertemu dan menunjukkan keakraban.

Keduanya saling bertukar helm dan menunjukkan bahwa persaingan keduanya hanya terjadi di dalam lintasan saja.

(Baca Juga: Setelah 2 Tahun, Akhirnya Ada Penerus Rio Haryanto di F1 pada Musim 2019)


Editor : Imadudin Adam
Sumber : twitter.com/MercedesAMGF1


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.