Waduh! Valentino Rossi Merasa Tak Yakin dengan Mesin Baru Yamaha

By Diya Farida Purnawangsuni - Sabtu, 24 November 2018 | 10:33 WIB
Momen saat Valentino Rossi (Movistar Yamaha) terjatuh dalam sesi balapan MotoGP Valencia 2018 yang diselenggarakan Minggu (18/11/2018).
TWITTER.COM/MOTOGP
Momen saat Valentino Rossi (Movistar Yamaha) terjatuh dalam sesi balapan MotoGP Valencia 2018 yang diselenggarakan Minggu (18/11/2018).

 Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengaku tidak yakin dengan kinerja mesin baru yang dibawa timnya pada tes pramusim MotoGP 2019 di Valencia, Spanyol.

Menurut Valentino Rossi, kecepatan yang ditampilkan mesin tersebut tidak masuk ke dalam kategori "fantastis".

Yamaha membawa dua jenis mesin untuk menjalani tes pramusim di Valencia. Hal ini akan terus dilakukan sampai ke tes berikutnya di Jerez, Spanyol, pada pekan depan.

Di Valencia, Maverick Vinales -rekan setim Rossi- tampil oke dengan menjadi yang tercepat pada dua hari tes. Namun, performa tersebut tidak berlaku untuk Rossi.

Pebalap Italia berjulukan The Doctor itu hanya bisa mencatat waktu putaran tercepat ketiga pada hari pertama dan kesembilan pada hari kedua. Rossi bahkan tercatat kalah cepat 0,6 detik dari Vinales.

Menanggapi hasil tersebut, Rossi mengatakan bahwa tes hari kedua sedikit lebih sulit ketimbang hari pertama. Dia menilai masalah ban belakang pada motor YZR-M1 masih jadi biang keladi.

"Kami memiliki mesin berbeda untuk dipahami dan kami mencobanya secara bergantian, tetapi sejujurnya, tidak ada perbedaan yang besar. Saya merasa sama saja," ucap Rossi yang dilansir Juara.net dari Autosport.

"Pada hari pertama memang ada perbedaan dengan tahun lalu, dari segi balapan. Namun, mesin hari kedua sangat mirip dengan mesin hari pertama," kata Rossi lagi.

Baca juga:


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Autosport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.