3 Perlombaan yang Bisa Diikuti pada Rhino X-Tri di Tanjung Lesung

By Nugyasa Laksamana - Jumat, 18 Agustus 2017 | 12:51 WIB
Rhino X-Tri merupakan ajang cross triathlon pertama di Indonesia yang akan diselenggarakan di Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten, 22-24 September 2017.
Dok. Rhino X-Tri
Rhino X-Tri merupakan ajang cross triathlon pertama di Indonesia yang akan diselenggarakan di Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten, 22-24 September 2017.

Ajang Rhino X-Tri akan diselenggarakan di kawasan pariwisata Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten, pada 22-24 September 2017.

Rhino X-Tri merupakan ajang cross triathlon pertama di Indonesia. Para peserta akan ditantang melewati trek berkarakter off-road atau non-aspal.

Pihak panitia membagi lomba cross triathlon menjadi tiga kategori, yakni rhino (badak) dan bull (banteng), dan relay (estafet).

Nama rhino dan bull diambil karena keduanya merupakan hewan khas Taman Nasional Ujung Kulon yang letaknya tak terlalu jauh dari Tanjung Lesung.


Para jurnalis cetak, televisi, dan internet menjajal langsung rute sepeda yang akan dipakai pada ajang Rhino X-Tri di Tanjung Lesung, Pandeglang, Banten, 22-24 September 2017.(NUGYASA LAKSAMANA/JUARA.NET)

Pada kategori rhino, para peserta akan berenang sejauh 1.000 meter, balap sepeda 20 kilometer, dan lari 10 kilometer.

Sementara itu, kategori bull bakal menempuh setengah dari jarak kategori rhino, yakni berenang sejauh 500 meter, balap sepeda 10 kilometer, dan lari 5 kilometer.

Rhino X-Tri tak hanya menggelar cross triathlon, tetapi juga lomba mountain bike cross country marathon (MTB XC Marathon) dan sunset trail run.

MTB XC Marathon merupakan salah satu balap sepeda gunung terberat. Peserta dituntut untuk memadukan keterampilan, kecepatan, kekuatan, dan strategi untuk melewati medan yang sukar.

Adapun sunset trail run adalah lomba lari yang digelar pukul 15.00 WIB. Peserta bisa menikmati keindahan alam Tanjung Lesung sambil menanti tenggelamnya matahari.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X