PRSI Berharap Pelatnas Asian Games Digelar sejak Januari 2018

By Nugyasa Laksamana - Sabtu, 16 Desember 2017 | 18:53 WIB
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB PRSI Wisnu Wardhana (kedua dari kanan) menggelar konferensi pers di Aquatic Stadium, Senayan, Jakarta, Jumat (15/12/2017).
NUGYASA LAKSAMANA/BOLASPORT.COM
Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB PRSI Wisnu Wardhana (kedua dari kanan) menggelar konferensi pers di Aquatic Stadium, Senayan, Jakarta, Jumat (15/12/2017).

Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) berharap bisa mengajukan lebih dari delapan atlet untuk pemusatan latihan (pelatnas) Asian Games 2018.

Hal itu disampaikan oleh Kepala Bidang Pembinaan dan Prestasi PB PRSI Wisnu Wardhana pada sesi konferensi pers di Aquatic Stadium, Senayan, Jakarta, Jumat (16/12/2017).

Menurut Wisnu, berdasarkan Surat Keputusan Satuan Pelaksana Program Indonesia Emas (Satlak Prima) per Oktober 2017, jumlah atlet pelatnas PB PRSI masih delapan.

"Saya belum bisa sampaikan siapa dan jumlahnya berapa, karena itu harus menunggu keputusan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora)," ujar Wisnu.

"Apakah jumlah kami disetujui atau tidak, yang jelas kami meminta lebih dari delapan atlet," tutur dia menambahkan.

Terkait pelatnas, Wisnu mengungkapkan bahwa pihaknya telah menyampaikan proposal kepada Kemenpora.

Jika tak ada kendala, kata Wisnu, pelatnas sudah bisa dimulai pada Januari 2018 mendatang.

Baca Juga:

Ada beberapa tempat yang menjadi lokasi pelatnas, tetapi untuk sentralisasi tetap di Aquatic Stadium, Senayan.

PB PRSI juga berencana mengirim sejumlah atletnya ke luar negeri untuk mematangkan kemampuan jelang Asian Games 2018.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.