Layanan Kesehatan Gratis Bakal Diberikan Yayasan ini Demi Dukung Asian Games 2018

By Imadudin Adam - Senin, 14 Mei 2018 | 07:42 WIB
Asian Games 2018
ist
Asian Games 2018

Di Asian Games 2018, Yayasan Jantung Indonesia (YJI) bakal turut berpartisipasi.

Lembaga nirlaba tersebut akan memberi bantuan berupa layanan kesehatan gratis bagi para atlet di ajang olahraga terbesar se-Asia ini.

Direktur Eksekutif YJI, Dayu Padamara Rengganis berharap, Asian Games 2018 dapat berjalan sukses dan selalu mengedepankan aspek kesehatan dan prestasi para atlet.

"Yayasan Jantung Indonesia menyiapkan pos-pos di area Asian Games untuk memberikan layanan kesehatan gratis bagi atlet dan mereka yg membutuhkan, berupa pemeriksaan tensi darah, tes darah, bantuan pernafasan dan resusistasi yakni tindakan untuk mengembalikan detak jantung bagi yang mengalami serangan jantung." imbuh Dayu.

(Baca Juga: Setelah 400 Hari, Barcelona Akhirnya Kalah Juga di Liga Spanyol)

Dalam gelar parade Asian Games hari ini, YJI menurunkan 50 personil terdiri dari Klub jantung Sehat (KJS) dan Klub Jantung Remaja (KJR). YJI juga menampilkan Lompat Tali jantung Sehat (LTJS).

YJI juga menyediakan layanan kesehatan berupa 2 Mobil Unit, dengan 2 dokter dan 2 tim medis yang akan melayani pemeriksaan gula darah, kolesterol, dan konsultasi langsung dengan dokter.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Tribunnews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.