Floyd Mayweather Ternyata Punya Rencana Ambisius

By Bayu Nur Cahyo - Rabu, 1 Agustus 2018 | 14:32 WIB
Unggahan Foto Instagram Mayweather saat berada di oktagon.
instagram.com/floydmayweather/
Unggahan Foto Instagram Mayweather saat berada di oktagon.

Salah satu petinju ternama dunia, Floyd Mayweater memiliki rencana untuk melebarkan sayapnya di dunia bisnis gym.

Petinju yang berhasil mencatat 50 kemenangan tanpa sekalipun kalah itu mengumukan ketertarikannya dalam bisnis pusat kebugaran.

Tak tanggung-tanggung, Mayweather berencana membuat 500 pusat kebugaran nantinya.

(Baca juga: Yamaha Akhirnya Siapkan Perkembangan Peranti Elektronik untuk Senangkan Valentino Rossi)

"Kami berharap punya 250 gym di Amerika Serikat dan 250 gym di dunia pada tiga hingga lima tahun mendatang," kata Mayweather yang dilansir Juara.net dari ESPN.

Rencana besar tersebut kabarnya memaksa Floyd Mayweathermerogoh kocek sebesar 70 ribu dolar Amerika Serikat (Rp 1 miliar) untuk strukturnya dan 200 ribu dolar Amerika Serikat (Rp 2 Miliar) untuk bangunannya.

Lebih lanjut, ide untuk mengembangkan bisnis ini diungkapkan Mayweather datang dari dirinya sendiri.

"Ide ini datang dari saya, karena saya ingin melihat orang-orang terlihat bagus dan saya sudah melihat banyak orang datang ke gym tidak senang dengan apa yang mereka lakukan," kata Mayweather lagi.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : Espn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.