Caroline Wozniacki Jaga Asa Pertahankan Gelar WTA Finals

By Diya Farida Purnawangsuni - Rabu, 24 Oktober 2018 | 18:06 WIB
Caroline Wozniacki (Denmark) saat melakukan selebrasi seusai tampil sebagai juara WTA Finals 2017 yang berlangsung di Singapura.
instagram.com/wtafinalssg
Caroline Wozniacki (Denmark) saat melakukan selebrasi seusai tampil sebagai juara WTA Finals 2017 yang berlangsung di Singapura.

Petenis tunggal putri Denmark, Caroline Wozniacki, menjaga peluangnya untuk mempertahankan gelar juara setelah meraih kemenangan pertama pada turnamen WTA Finals 2018 di Singapura.  

Melakoni laga kedua fase penyisihan Grup Putih di Singapore Indoor Stadium, Selasa (23/10/2018) malam waktu setempat, Wozniacki sukses mengalahkan Petra Kvitova (Republik Ceska) dengan skor 7-5, 3-6, 6-2.

Padahal, di tengah pertandingan, petenis berusia 28 tahun itu sempat menjalani perawatan medis untuk mengatasi masalah di lutut kirinya.

"Saya senang dengan cara saya tetap tenang," ujar Wozniacki kepada BT Sport yang dilansir BolaSport.com dari BBC, Rabu (24/10/2018).

"Saya pikir saya tidak bermain jelek pada set kedua, dia saja yang bermain sangat baik. Saya cuma perlu mengatur ulang fokus dan menjalankan apa yang saya lakukan," kata Wozniacki lagi.

Tak cuma mengubah catatan menang-kalahnya di Grup Putih menjadi 1-1, kemenangan Wozniacki atas Kvitova juga menjadi yang pertama sejak empat tahun terakhir.

Menariknya, kemenangan terakhir Wozniacki atas Kvitova juga terjadi pada ajang WTA Finals.

Baca juga:

Setelah laga kedua penyisihan tuntas digelar, Caroline Wozniacki kini berada di peringkat ketiga, di bawah Elina Svitolina (Ukraina) dan Karolina Pliskova (Republik Ceska) yang berturut-turut menghuni peringkat kesatu dan kedua.


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.