Lee Chong Wei Siapkan Strategi Baru untuk Kejuaraan Dunia 2017

By Delia Mustikasari - Kamis, 11 Mei 2017 | 19:00 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, bereaksi setelah dikalahkan Lin Dan (China) pada semifinal Kejuaraan Asia di Wuhan Sports Center Gymnasium, Sabtu (29/4/2017).
STR/AFP PHOTO
Pebulu tangkis tunggal putra Malaysia, Lee Chong Wei, bereaksi setelah dikalahkan Lin Dan (China) pada semifinal Kejuaraan Asia di Wuhan Sports Center Gymnasium, Sabtu (29/4/2017).

Pebulu tangkis tunggal putra nomor satu dunia asal Malaysia, Lee Chong Wei, akan menyiapkan strategi baru demi meraih gelar pada Kejuaraan Dunia 2017. Turnamen ini digelar 21-27 Agustus di Glasgow, Inggris.

Hal tersebut dilakukan menyusul kegagalan pada partai final Malaysia Terbuka dan semifinal kejuaraan Asia seusai kalah dari Lin Dan (China).

"Penampilan Lin Dan pada Malaysia Terbuka dan kejuaraan Asia berbeda. Karena itu, saya dan Tey Seu Bock (pelatih tunggal putra lainnya) akan mencari strategi baru untuk memantapkan permainan Chong Wei," kata pelatih tunggal putra Malaysia, Hendrawan, seperti dilansir Utusan.

Menurut Hendrawan, semangat Lee tetap membara meskipun sudah beberapa kali gagal meraih gelar pada turnamen utama seperti kejuaraan dunia dan Olimpiade.

"Saya selalu katakan bahwa semangat Chong Wei selau menjadi fokus utama kami. Kini, kami pastikan bahwa semangat tersebut terus terjaga hingga kejuaraan dunia," tutur Hendrawan.

Negeri Tirai Bambu akan mengirim empat wakilnya ke kejuaraan dunia setelah Chen Long mendapat wild card dari Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF).

Baca Juga:

Chen mendapat wild card karena berstatus sebagai juara bertahan pada dua edisi kejuaraan dunia terakhir. Dia juga merupakan peraih medali emas pada Olimpiade Rio 2016.

Sebelumnya, tiga wakil Negeri Tirai Bambu yang sudah memastikan diri lolos kualifikasi kejuaraan dunia adalah Lin Dan, Shi Yuqi, dan Tian Houwei.

"Setelah Chen Long mendapat wild card dari Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF), China memiliki empat wakil. Namun, kami tetap optimistis. Berapa pun jumlah negara lain, kami tetap melakukan persiapan terbaik karena kejuaraan ini adalah target utama Chong Wei pada 2017," ucap peraih tiga medali perak Olimpiade ini.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Utusan


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.