Praveen/Debby: Kami Pegang Kendali Permainan Sejak Awal

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 15 September 2017 | 18:20 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, saat menjalani pertandingan melawan Bodin Isara/Savitree Amitrapai (Thailand) pada babak kedua turnamen Korea Terbuka di SK Handball Stadium, Seoul, Kamis (14/9/2017).
BADMINTON INDONESIA
Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, saat menjalani pertandingan melawan Bodin Isara/Savitree Amitrapai (Thailand) pada babak kedua turnamen Korea Terbuka di SK Handball Stadium, Seoul, Kamis (14/9/2017).

Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto, mengakui bahwa kemampuan memegang kendali permainan sejak awal menjadi kunci kemenangan mereka pada babak perempat final turnamen Korea Terbuka 2017.

Praveen/Debby melangkah ke semifinal setelah mengalahkan pasangan Jepang, Takuro Hoki/Sayaka Hirota, 21-17, 21-17, di SK Handball Stadium, Seoul, Jumat (15/9/2017).

Mereka pun menjadi wakil Indonesia keempat yang menembus babak empat besar Korea Terbuka tahun ini.

"Dibilang mudah, sebenarnya tidak juga. Cuma, keuntungan kami sudah memegang permainan dari awal. Jadi, (posisi) lawan sudah tidak enak duluan," tutur Debby yang dilansir BadmintonIndonesia.org.

Baca juga:

"Sejauh ini, main kami sudah enak. Saya juga tadi banyak mencoba pukulan. Kalau kondisi permainan seperti ini, harus dikeluarkan pukulan seperti apa," kata Jordan menimpali.

Pada babak semifinal, Praveen/Debby yang mnenempati posisi unggulan keempat akan menjumpai wakil Jerman, Marvin Emil Seidel/Linda Efler.

Praveen/Debby menjadi wakil Indonesia keempat sekaligus terakhir yang mencapai semifinal Korea Terbuka 2017.

Sebelum mereka, dua pemain tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, serta pasangan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (ganda putra), juga lolos ke babak empat besar.

Sementara itu, laju pasangan ganda putri nasional, Greysia Polii/Apriani Rahayu, terhenti pada babak perempat final setelah dikalahkan unggulan teratas Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang).


Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : badmintonindonesia.org


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X