Hasil dan Update Piala Thomas 2018 - Denmark dan China Menjanjikan!

By Doddy Wiratama - Selasa, 22 Mei 2018 | 08:27 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, mengembalikan kok ke arah Daren Liew (Malaysia) pada semifinal Malaysia Masters yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Sabtu (20/1/2018).
MANAN VATSYAYANA/AFP PHOTO
Pebulu tangkis tunggal putra Denmark, Viktor Axelsen, mengembalikan kok ke arah Daren Liew (Malaysia) pada semifinal Malaysia Masters yang berlangsung di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Sabtu (20/1/2018).

 Kemarin, Senin (21/5/2018), kompetisi Piala Thomas 2018 telah memasuki hari kedua penyelenggaraan.

Pada hari itu, tercatat ada lima laga Piala Thomas 2018 yang dilangsungkan di Impact Arena, Nonthaburi, Thailand.

Sang juara bertahan, Denmark, merupakan salah satu tim yang turun ke gelanggang pertandingan pada hari itu.

Viktor Axelsen dkk pun sukses mengawali langkah pada ajang Piala Thomas 2018 dengan torehan yang positif.

Menghadapi tim putra Aljazair, Denmark berhasil mendapatkan kemenangan meyakinkan dengan skor 5-0.

(Baca Juga: Terkait Gol Tangan Pemain Persela, Menpora Minta PSSI Jangan Pilih Kasih)

Sementara itu, hasil positif juga berhasil diraih oleh tim putra China pada hari kedua penyelenggaraan Piala Thomas 2018.

Setelah pada hari pertama berhasil menyapu bersih Australia, Chen Long dkk kembali sukses meraih kemenangan meyakinkan.

China kembali sukses mendapatkan kemenangan sempurna dengan skor 5-0, kali ini dari tim putra Prancis.

Dengan hasil tersebut, China pun semakin kokoh menduduki puncak klasemen grup A dan dapat dipastikan lolos ke fase berikutnya.


Editor : Imadudin Adam
Sumber : tournamentsoftware.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.