Gagal Lolos ke Semifinal, Pasangan Ganda Campuran Malaysia Alihkan Fokus ke 2019

By Delia Mustikasari - Sabtu, 15 Desember 2018 | 20:00 WIB
Pasangan ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, mengembalikan kok ke arah Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China) pada semifinal Japan Open 2018 di Masashino Forest Sport Center, Tokyo, Sabtu (15/9/2018).
KAZUHIRO NOGI/AFP PHOTO
Pasangan ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, mengembalikan kok ke arah Zheng Siwei/Huang Yaqiong (China) pada semifinal Japan Open 2018 di Masashino Forest Sport Center, Tokyo, Sabtu (15/9/2018).

Pasangan ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, langsung mengalihkan fokus ke musim 2019 setelah gagal mencapai semifinal turnamen BWF World Tour Finals 2018.

Chan Peng Soon/Goh Liu Ying gagal ke fase empat besar setelah kalah dari Yuta Watanabe/Arisa Higashino (Jepang), 9-21, 18-21 pada laga terakhir Grup B yang berlangsung di Tianhe Gymnasium, Jumat (14/12/2018).

"Shuttlecock hari ini sangat lambat dan kami tidak bisa bermain dengan kecepatan yang kami inginkan. Lawan juga menggunakan taktik yang tepat untuk melawan kami," kata Chan seperti dilansir BolaSport.com dari The Star.

"Kini, saatnya kami mengalihkan fokus untuk musim 2019," ujar Chan.

Tahun depan, para pebulu tangkis dunia akan berebut tiket Olimpiade Tokyo 2020 dan penghitungan poin mulai dilakukan sejak April 2019.

Melalui kekalahan ini, Chan/Goh gagal mencapai target untuk mencapai semifinal.

Bagi Chan/Goh, ini merupakan kali ketiga mereka mengikuti turnamen tutup tahun yang merupakan puncak dari satu kalender kompetisi tersebut.

Pada 2012, Chan/Goh tersisih pada babak penyisihan grup. Setahun berselang, mereka mencapai semifinal.

Baca juga:


Editor : Nugyasa Laksamana
Sumber : BolaSport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.