Gian Zola Diminati Klub Asal Eropa

By Budi Kresnadi - Kamis, 23 Juni 2016 | 07:23 WIB
Gelandang muda Persib, Gian Zola punya tekad besar jika dimainkan saat timnya dijamu Persiba Balikpapan pada Sabtu (21/5/2016).
FIFI NOFITA/BOLA/JUARA.NET
Gelandang muda Persib, Gian Zola punya tekad besar jika dimainkan saat timnya dijamu Persiba Balikpapan pada Sabtu (21/5/2016).

Pemain muda Persib Bandung, Gian Zola Nasrulloh, diam-diam diminati klub kasta tertinggi liga sepak bola Latvia, FS Metta.

Ayah Zola, Budi Nugraha mengaku diberitahu soal ketertarikan FS Metta terhadap Zola oleh pihak yang menjalin kontak dengan klub tersebut di Jakarta.

"Pelatih FS Metta berniat merekrut Zola setelah melihat rekaman penampilan Zola yang kami kirimkan," ujar Budi kepada JUARA, Rabu (22/6/2016) di mess Persib Bandung.

Sebagai bukti keseriusannya, menurut Budi, manajemen FS Metta rencananya dalam waktu dekat akan datang ke Bandung untuk menemui manajemen Persib.

Baca Juga:

Ia mengatakan kontak dengan pihak FS Metta sudah dilakukan sejak bulan lalu, namun semakin intens dalam sepekan terakhir.

Menurut informasi yang diterimanya, klub tersebut memang dikenal senang memberdayakan pemain muda.

Budi senang bercampur bangga ada klub dari Eropa tertarik merekrut putra keduanya ini, meski berasal dari negara kecil seperti Latvia.

"Zola juga sangat antusias menyambut tawaran ini. Saya berharap FS Metta menjadi batu loncatan bagi Zola untuk berkarier di Eropa," tuturnya.

[video]http://video.kompas.com/e/4942236104001_v1_pjuara[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.