Piala Presiden Jadi Penggerak Ekonomi Makro dan Mikro

By Segaf Abdullah - Sabtu, 4 Februari 2017 | 20:31 WIB
Presiden Joko Widodo saat akan menendang bola sebagai tanda pembukaan turnamen pra-musim Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo pada Sabtu (4/2/2017) sore.
GONANG SUSATYO/JUARA.NET
Presiden Joko Widodo saat akan menendang bola sebagai tanda pembukaan turnamen pra-musim Piala Presiden 2017 di Stadion Maguwoharjo pada Sabtu (4/2/2017) sore.

Ketua Steering Committe Piala Presiden 2017, Maruarar Sirait, menyampaikan keinginan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dengan diselenggarakannya turnamen pemanasan itu.

Menurut Ara, sapaan Maruarar Sirait, selain faktor teknis, Presiden Jokowi juga berharap Piala Presiden menghasilkan dampak besar bagi ekonomi kerakyatan.

Hal itu disampaikan Ara pada sesi jumpa pers sebelum laga pembuka Piala Presiden di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (4/2/2017).

”Pembinaan pemain muda tentu diharapkan dari diadakannya Piala Presiden. Di sisi lain, turnamen ini akan sangat bermanfaat buat perekonomian di lima kota tuan rumah khususnya,” ucap Ara.

Adapun fase grup Piala Presiden digelar di Sleman, Malang, Bandung, Madura, dan Bali.

”Ya, industri dan perekonomian akan berjalan. Mulai dari pedagang kecil di sekitar stadion hingga bisnis perhotelan sekali pun," tutur politisi PDI-P itu.

Salah satu pedagang kacang dan air mineral di Stadion Maguwoharjo pun sudah merasakan dampaknya. Menurut pantauan JUARA, dagangan mereka ludes diserbu pembeli kendati dijual dengan harga tinggi.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.