Jadwal Putaran Pertama Final Four Proliga 2018

By Delia Mustikasari - Jumat, 30 Maret 2018 | 07:00 WIB
 Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Energi berpose setelah memastikan diri sebagai juara putaran pertama Proliga 2018 di GOR Tridarma, Gresik, Minggu (4/2/2018).
TB KUMARA/BOLASPORT.COM
Tim bola voli putri Jakarta Pertamina Energi berpose setelah memastikan diri sebagai juara putaran pertama Proliga 2018 di GOR Tridarma, Gresik, Minggu (4/2/2018).

Turnamen bola voli kasta tertinggi se-Tanah Air Proliga 2018 sudah memasuki fase empat besar dan putaran pertama akan digelar pada 30 Maret-1 April di GOR Ken Arok, Malang.

Empat tim putri yang lolos ke final four adalah Jakarta Elektrik PLN, Bandung Bank BJB Pakuan, Jakarta PGN Popsivo Polwan, dan Jakarta Pertamina Energi. 

Di bagian putra, empat tim yang akan berlaga di babak empat besar, antara lain juara bertahan Jakarta Pertamina Energi, Palembang Bank SumselBabel, Surabaya Bhayangkara Samator, dan Jakarta BNI Taplus.

Keempat tim putra dan empat tim putri lolos ke final four setelah melalui pertarungan hidup mati di babak penyisihan dalam dua putaran di enam kota yang diawali dari Yogyakarta, 19 Januari dan berakhir di Bandung, 18 Maret lalu.

(Baca juga: Proliga 2018 - Tim Putri BJB Tetap Waspada Hadapi Elektrik)

Tiga tim putri tersingkir dari perebutan empat besar yakni Jakarta BNI Taplus, Gresik Petrokimia, dan Bekasi BVN, sedangkan di sektor putra yang diikuti lima tim, satu-satunya tim yang terlempar dari babak empat besar adalah Bekasi BVN.

Berikut jadwal putaran pertama final four Proliga 2018.

Jumat (30/3/2018)
14.30 WIB (putri) Bandung Bank BJB Pakuan vs Jakarta Elektrik PLN
16.30 WIB (putri) Jakarta Pertamina Energi vs Jakarta PGN Popsivo
18.30 WIB (putra) Surabaya Bhayangkara Samator vs Palembang Bank SumselBabel
20.30 WIB (putra) Jakarta Pertamina Energi vs Jakarta BNI Taplus.

Sabtu (31/3/2018)
13.00 WIB (putri) Bandung Bank BJB vs Jakarta PGN Popsivo
15.00 WIB (putra) Palembang Bank SumselBabel vs Jakarta BNI Taplus
17.00 WIB (putri) Jakarta Pertamina Energi vs Jakarta Elektik PLN
19.00 WIB (putra) Jakarta Pertamina Energi vs Surabaya Bhayangkara Samator

Minggu, (1/4/2018)
13.00 WIB (putri) Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta PGN Popsivo
15.00 WIB (putri) Jakarta Pertamina Energi vs Bandung Bank BJB
17.00 WIB (putra) Jakarta Pertamina Energi vs Palembang Bank SumselBabel
19.00 WIB (putra) Surabaya Bhayangkara Samator vs Jakarta BNI Taplus


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : PBVSI


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X