Pembalap Penguji Ducati di MotoGP Beri Kesaksian soal Kengerian Rekan Senegara Valentino Rossi

By Fiqri Al Awe - Rabu, 12 Januari 2022 | 14:00 WIB
Pembalap Tech3 KTM, Danilo Petrucci, menjadi eks pembalap MotoGP pertama yang berhasil memenangi salah satu lomba di Reli Dakar. (TWITTER.COM/DAKAR)

"Saya masih ingat saat saya dengan Danilo berlatih dengan motocross," cerita Pirro.

Baca Juga: Beda dari MotoGP, Danilo Petrucci Jadi Pembalap Paling Langsing di Reli Dakar

"Dia adalah orang yang benar-benar menakutkan," sambungnya.

Prestasi luar biasa Petrucci tentu saja membuat Pirro merasa sangat kagum.

Ia mengaku sudah mengobrol dengan mantan rekannya di Ducati itu.

"Kami sempat mengobrol beberapa waktu lalu," ujar sang pembalap penguji Ducati di MotoGP.

"Saya bilang padanya bahwa dia sungguh gila."

"Saya pikir Petrux telah melakukan hal yang luar biasa dan sungguh mendebarkan," imbuh Pirro.

Menangi satu etape di Reli Dakar, Petrucci disebut bakal bergeser ke ajang balap lainnya lagi.

Kendati demikian, ia juga menyebut bahwa reuninya dengan Ducati di ajang Superbike MotoAmerica masih belum resmi.