HT - Timnas U-22 Indonesia Berhasil Unggul atas Laos di Babak Pertama!

By Imadudin Adam - Kamis, 5 Desember 2019 | 15:48 WIB
Ilustrasi berita kontingen Indonesia di SEA Games 2019.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Ilustrasi berita kontingen Indonesia di SEA Games 2019.

Pola permainan seperti ini bertahan hingga menit ke-35.

Setelah menit ke-35, Laos mulai bangkit dengan terus menggempur pertahanan Indonesia dengan memanfaatkan sisi sayap lapangan.

Baca Juga: Head to Head Indonesia Kontra Laos Sepanjang Gelaran SEA Games!

Di sisi lain, pemain Indonesia yang tertekan juga kerap terburu-buru dalam melakukan operan.

Bahkan di menit ke-39 gawang Indonesia nyaris bobol melalui tendangan bebas di depan kotak penalti Indonesia.

Untungnya Nadeo Arga Winata yang menjadi kiper Timnas U-22 Indonesia sore ini berhasil menepis tendangan bebas berhaya itu.

Skor 1-0 akhirnya bertahan hingga peluit babak pertama ditiup oleh wasit.

Indonesia

Pelatih: Indra Sjafri

Manager: Sumardji

Starter: 12-Nadeo Arga Winata; 14-Asnawi Mangkualam, 2-Andy Setyo Nugroho, 4-Nurhidayat Haji, 5-Bagas Adi; 6-Evan Dimas, 7-Zulfiandi; 10-Egy Maulana Vikri, 17-Syahrian Abimanyu, 15-Saddil Ramdani; 20-Osvaldo Haay.

Cadangan: 1-Muhammad Riyandi, 3-Dodi Alekvan, 8-Witan Sulaeman, 9-Muhammad Rafli, 11-Firza Andika, 13-Rachmat Irianto, 16-Sani Rizki, 18-Irkham Milla, 19-Feby Eka.


Editor : Imadudin Adam


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X