Fakta Tentang Justin Gaethje, Jadi Petarung UFC Hebat Berkat Sang Nenek

By Fiqri Al Awe - Jumat, 8 Mei 2020 | 13:00 WIB
Petarung, Justin Gaethje berbicara peran hebat sang nenek kepada media dalam acara UFC 249 Virtual Media Day, Kamis (7/5/2020).
DWI WIDIJATMIKO/JUARA.NET
Petarung, Justin Gaethje berbicara peran hebat sang nenek kepada media dalam acara UFC 249 Virtual Media Day, Kamis (7/5/2020).

Sewaktu neneknya sudah bisa menguasai bahasa Inggris dengan baik, petarung UFC yang berjuluk The Highlight ini merasa sangat bangga meski membutuhkan waktu yang cukup lama.

"Keluarga memakai saya untuk mengajari nenek berbahasa Inggris. Butuh 40 tahun sampai nenek menjadi warga negara Amerika Serikat, kami sangat bangga padanya," ungkapnya.

Baca Juga: UFC 249 - Justin Gaethje Minta Hidungnya Dipatahkan Tony Ferguson

Kehidupan Gaethje memang bisa dibilang unik secara kultural.

Lahir dari pasangan Jerman-Meksiko, Gaethje tumbuh besar di lingkungan Arizona, AS.

Ibunya yang seorang kepala kantor pos dan ayahnya yang seorang penambang membuat dia terpaksa jauh dari orang tua sejak kecil.

Jauh dari orang tua justru membuat dirinya lebih mengenal dunia MMA lewat sang kakek yang sempat belajar tinju saat menjadi tentara.

Baca Juga: Tak Seperti Khabib Nurmagomedov, Tony Ferguson Beri Pujian untuk Justin Gaethje

Gaethje sudah mulai bergulat sejak masih berusia empat tahun.

Dia pertama kali mencuri panggung pertarungan lewat ajang gulat NCAA Division I All-American saat masih kuliah.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X