Ngebet Duel Ulang, Jagoan Muslim Sebut Pelaku Pencolok Mata Main Aman

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Sabtu, 10 Juli 2021 | 05:00 WIB
Petarung kelas welter, Leon Edwards (kiri) dan Belal Muhammad (kanan) saling berpose sebelum bertarung pada ajang UFC Vegas 21, Minggu (14/3/2021).
TWITTER.COM/UFCEUROPE
Petarung kelas welter, Leon Edwards (kiri) dan Belal Muhammad (kanan) saling berpose sebelum bertarung pada ajang UFC Vegas 21, Minggu (14/3/2021).

Pada akhirnya bertanding di malam yang sama, Belal Muhammad dan Leon Edwards berhasil meraih kemenangan.

Sementara Edwards tampil tak terkalahkan dalam 10 pertandingannya, dirinya berharap bisa mendapatkan kesempatan laga perebutan sabuk juara menghadapi Kamaru Usman.

Namun, keinginan tersebut mungkin tidak akan terkabul dalam waktu dekat karena UFC lebih memilih Colby Covington menjadi lawan berikutnya bagi Kamaru Usman.

Tentu kabar ini disambut bahagia oleh Belal Muhammad, yang masih berharap untuk bisa berduel lagi dengan Leon Edwards.

"Maksud saya, satu-satunya nama yang tidak Anda sebutkan dengan tidak memiliki jadwal pertarungan adalah Leon," kata Belal Muhammad dikutip Juara.net dari BJPenn.

"Sejujurnya, bagi saya, menjadi masuk akal jika kami berdua bertemu lagi jika Anda benar-benar memikirkan kemungkinan itu."

"Dia mengatakan tentang bagaimana dia akan duduk menunggu untuk sebuah laga perebutan sabuk juara, tetapi Anda tidak tahu apa yang akan terjadi nanti."

"Jika Colby dan Usman bertanding, Usman masih berada di Nigeria, jadi Anda tidak akan tahu kapan mereka akan membuat jadwal pertarungan tersebut."

Baca Juga: Bencinya Melebihi Pencolok Mata, Jagoan Muslim Tantang Colby Covington


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X