Gagal Hadapi Tyson Fury, Anthony Joshua Resmi Melawan Oleksandr Usyk

By Dwi Widijatmiko - Rabu, 21 Juli 2021 | 07:15 WIB
Anthony Joshua resmi akan bertarung dengan Oleksandr Usyk pada 25 September 2021 di London.
TWITTER @ESPNRINGSIDE
Anthony Joshua resmi akan bertarung dengan Oleksandr Usyk pada 25 September 2021 di London.

JUARA.NET - Setelah duel unifikasi gelar melawan Tyson Fury batal, juara dunia tinju kelas berat, Anthony Joshua, kini dipastikan akan melawan Oleksandr Usyk.

Anthony Joshua adalah pemegang sabuk juara tinju kelas berat versi WBA (Super), IBF, WBO, dan IBO.

Untuk tahun ini, Anthony Joshua sebetulnya sempat dijadwalkan akan menghadapi juara WBC, Tyson Fury.

Duel itu akan menjadi unifikasi gelar sekaligus penentuan siapa juara dunia tinju kelas berat sejati.

Pertarungan sudah diplot akan terjadi pada 14 Agustus 2021 di Arab Saudi.

Baca Juga: Rumor, Legenda MMA Jadi Lawan Tinju Logan Paul Berikutnya

Namun, rencana itu bubar setelah Tyson Fury diwajibkan pengadilan arbitrase menyelesaikan trilogi melawan Deontay Wilder.

Menyusul perkembangan itu, WBO pun memerintahkan Anthony Joshua menghadapi penantang wajibnya di badan tinju dunia tersebut, Oleksandr Usyk.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Matchroom Boxing


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X