Jeda Istirahat Tes di Mandalika Sangat Membantu Pembalap MotoGP Ini

By Fiqri Al Awe - Kamis, 10 Februari 2022 | 17:15 WIB
Pembalap MotoGP dari tim KTM Tech3, Remy Gardner.
MotoGP
Pembalap MotoGP dari tim KTM Tech3, Remy Gardner.

"Saya tidak tahu berapa putaran yang bakal saya libas di Mandalika," cerita Remy Gardner dilansir Juara.net dari Speedweek.

Baca Juga: Jelang MotoGP 2022, Debutan Sangar KTM Tech3 Naik Meja Operasi

"Ini semua tergantung seberapa saya merasa nyaman."

"Tentu saja nanti masih belum sempurna, tetapi saya harap lebih baik ketimbang di Sepang."

"Saya yakin akan ada lebih banyak putaran yang bisa saya libas."

"Jeda rehat antara dua tes ini juga sangat membantu saya," sambung pembalap MotoGP asal Australia tersebut.

Pada tes pramusim di Sepang lalu, Gardner mencatatkan waktu tercepat di angka 1 menit 59,348 detik.

Ia tertinggal sepersekian detik saja dari pembalap debutan MotoGP yang juga rekan setimnya, Raul Fernandez.

Melihat tes di Sepang, Gardner sadar betul soal ketatnya peta persaingan di MotoGP 2022.

"Semua orang sangat cepat," ucap Gardner.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Speedweek.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X