Banyak Kebingungan dan Kejutan di MotoGP 2022, KTM Bikin Valentino Rossi Kaget

By Fiqri Al Awe - Kamis, 7 April 2022 | 05:00 WIB
Legenda MotoGP, Valentino Rossi, saat masih berseragam Petronas Yamaha SRT pada musim 2021.
DOK. TWITTER.COM/SEPANGRACING
Legenda MotoGP, Valentino Rossi, saat masih berseragam Petronas Yamaha SRT pada musim 2021.

JUARA.NET - Sebut MotoGP 2022 penuh kebingungan dan kejutan, legenda balap, Valentino Rossi, mengaku kaget dengan performa KTM.

Dari terawangannya, Rossi menilai KTM cukup kesusahan seperti tim lainnya.

Tetapi, Rossi juga melihat KTM punya peluang untuk menyabet gelar juara.

"Banyak kebingungan dan banyak kejutan," tutur Rossi dilansir Juara.net dari Paddock-GP.com menggambarkan MotoGP 2022.

"KTM membuat saya terkejut."

"Mereka seperti kesusahan, tetapi mereka juga berada di sana, bersaing untuk gelar juara," sambungnya.

KTM memang tampil cukup konsisten dalam tiga balapan terakhir MotoGP 2022.

Pabrikan asal Austria itu membuka keran musim ini dengan luar biasa lewat podium ke-2 yang dipersembahkan Brad Binder di Losail.

Tak berhenti sampai di situ saja, "raungan" KTM berlanjut di Mandalika dengan Miguel Oliveira yang keluar sebagai pembalap tercepat.




Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X