Soal Hal Ini, Khabib Nurmagomedov Jadi Teladan Raja Tertua di UFC

By Fiqri Al Awe - Rabu, 25 Mei 2022 | 22:00 WIB
Juara paling tua di ajang UFC, Glover Teixeira kala mencekik Jan Blachowicz.
INSTAGRAM.COM/UFC
Juara paling tua di ajang UFC, Glover Teixeira kala mencekik Jan Blachowicz.

Baca Juga: Jangan Seperti Henry Cejudo, Glover Teixeira Klarifikasi Rumor Pensiun

Ia baru saja menyabet gelar juara kelas berat ringan UFC usai mengalahkan Jan Blachowicz pada bulan Oktober lalu.

Tak hanya gelar juara, Glover Teixeira juga sedang dalam tren kemenangan yang sangat positif.

Bayangkan saja, ia tidak pernah kalah dalam lima pertarungan terakhirnya.

Kekalahan terakhir Teixeira praktis terjadi sudah cukup lama, yakni pada tahun 2018.

Meski begitu, jadi raja paling tua di ajang UFC bukanlah perkara yang mudah sebab kata pensiun selalu menggentayangi Teixeira ke mana pun ia melangkah.

Teixeira sendiri sudah menyiapkan rencana untuk pensiunnya, yakni mengikuti gaya Khabib Nurmagomedov.

"Khabib sudah tak mau bertarung lagi," tukas Teixeira.

"Seperti itulah saya kelak."

"Hari di mana saya memutuskan untuk berhenti bertarung adalah hari di mana saya sudah merasa tidak mau bertarung lagi," pungkas jagoan UFC asal Brasil tersebut.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAFighting.com, MMANews.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X