Khamzat Chimaev Ogah Lawan Jagoan Muslim yang Bawa-bawa Bendera Palestina

By Febri Eka Pambudi - Sabtu, 11 Juni 2022 | 12:00 WIB
Jagoan kelas welter UFC, Belal Muhammad yang selalu kenakan atribut bendera Palestina dalam pertarungannya
TWITTER/@MMAMANIA
Jagoan kelas welter UFC, Belal Muhammad yang selalu kenakan atribut bendera Palestina dalam pertarungannya

JUARA.NET - Bintang UFC, Khamzat Chimaev, tidak mau melawan Belal Muhammad kalau membawa bendera Palestina.

Belal Muhammad adalah jagoan kelas welter UFC yang sering mengenakan atribut bendera Palestina dalam selebrasinya.

Nampaknya hal ini membuat sesama jagoan Muslin, yakni Khamzat Chimaev, merasa tidak senang. 

Chimaev memberikan peringatan kepada Muhammad agar tidak membawa bendera Palestina ke medan pertarungan.

Hal ini diungkapkan jagoan Swedia kelahiran Chechnya itu dalam media sosialnya.

Chimaev mengatakan bahwa dia siap untuk bertarung dengan Muhammad asalkan jagoan berjulukan Remember The Name itu berhenti membawa bendera Palestina.

Respons ini sekaligus bisa diartikan bahwa keduanya benar-benar sedang dalam perbincangan untuk pertandingan mereka di masa depan.

Baca Juga: Dituduh Kabur dari Jagoan UFC yang Tak Pernah Kalah, Begini Respons Belal Muhammad

"Saya akan bertarung jika Anda tidak membawa bendera Palestina ke medan perang," ungkap Chimaev dikutip dari Sportskeeda.

Tak mau tinggal diam, Belal Muhammad memberikan respons kepada jagoan tak terkalahkan itu.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X