Duel Perebutan Takhta Kelas Menengah Minim Takedown, Israel Adesanya dan Alex Pereira Cupu soal Gulat

By Febri Eka Pambudi - Selasa, 9 Agustus 2022 | 19:45 WIB
Duel Israel Adesanya versus Alex Pereira yang dilangsungkan di UFC 281 pada 12 November 2022 di Madison Square Garden, New York.
TWITTER @UFC
Duel Israel Adesanya versus Alex Pereira yang dilangsungkan di UFC 281 pada 12 November 2022 di Madison Square Garden, New York.

Namun, berkat keberhasilan meng-KO jagoan elite di kelas menengah, Sean Strickland, Si Tangan Batu pun langsung dianggap layak bertemu Adesanya.

Bagi Thomson sendiri, jalannya bentrokan antara Adesanya dan Pereira sudah bisa di prediksi.

Sebagai mantan atlet kickboxing, tentu bentrokan ini akan diwarnai dengan adu striking.

Dengan begitu, akan sangat minim sekali terjadi upaya takedown.

Sebagai raja kelas menengah yang sudah lebih berpengalaman di MMA, Adesanya dianggap Thomson memiliki peluang lebih besar melakukan takedown.

Namun, jumlahnya diyakini tidak akan banyak.

Meski hanya sedikit upaya takedown yang bakal terjadi, bagi Thomson bentrokan ini tetap akan menarik untuk disaksikan.

"Ini akan menjadi pertarungan yang hebat," ujar Thomson dikutip dari Sportskeeda.

"Saya pikir Izzy akan mencoba untuk membuat mungkin satu upaya takedown."


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X