Jagoan Bau Kencur UFC Sesumbar Bisa Bikin KO Israel Adesanya Lewat Pertarungan Striking

By Febri Eka Pambudi - Senin, 5 September 2022 | 19:00 WIB
Aksi Abus Magomedov meng-KO lawannya dalam gelaran UFC Paris, Sabtu (3/9/2022).
TWITTER
Aksi Abus Magomedov meng-KO lawannya dalam gelaran UFC Paris, Sabtu (3/9/2022).

Kepercayaan diri jagoan berusia 32 tahun ini semakin menjadi-jadi.

Magomedov bahkan dengan jemawa menantang Adesanya mengadu permainan striking.

Seperti diketahui, permainan striking dalam sebuah pertarungan adalah dunianya Adesanya.

Maklum, The Last Stylebender punya dasar kickboxing sebelum jadi jagoan MMA.

Akan tetapi, menghadapi Adesanya dalam permainan striking ternyata tidak membuat Magomedov takut.

"Jika dia mau, saya bisa melawannya dalam posisi berdiri," imbuhnya.

"Pertarungan seperti ini bukan sesuatu yang saya takutkan."

Baca Juga: Hasil UFC Paris - Tendangan Ganas Jagoan Debutan dan Tumbangnya Pemegang Dua Sabuk Hitam

"Tetapi, Anda harus awas dan tahu cara mengalahkan orang ini," pungkas Abus Magomedov.

Kemenangan Magomedov dalam laga debut di UFC Paris membuatnya menuai pujian.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Championat


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X