Manajer RNF Beberkan Kesan Miguel Oliveira dan Raul Fernandez dengan Sepeda Motor Aprilia

By Fiqri Al Awe - Rabu, 16 November 2022 | 13:30 WIB
Pembalap RNF Aprilia, Miguel Oliveira pada tes MotoGP Valencia.
MOTOGP.COM
Pembalap RNF Aprilia, Miguel Oliveira pada tes MotoGP Valencia.

"Itu terlihat sangat menjanjikan," tambahnya.

Baca Juga: Dua Hal Ini Disebut Jadi Penyebab Menurunnya Performa Aprilia

Lanjutkan komentarnya, Zeeleberg mengungkap kesan yang diutarakan Oliveira dan Raul Fernandez.

Oliveira dan Fernandez sudah sama-sama tahu akan kekuatan dari sepeda motor Aprilia mereka.

"Menurut Miguel, kekuatan dari sepeda motor ini adalah kemampuan dalam mengatasi ketidakrataan aspal, dan kemudahan dalam mengendalikan," beber Zeelenberg soal kesan Oliveira.

"Sementara itu, Raul Fernandez menyebut kekuatan sepeda motor ini terletak pada sensasi di bagian depan sepeda motor."

"Di mana bagian tersebut merupakan bagian yang dia susah temui saat bersama KTM," sambungnya.

Mengetahui kekuatan dan kelemahan sepeda motor adalah hal yang penting bagi Wilco Zeelenberg.

RNF memang masih harus meraba-raba masalah ini mengingat pada MotoGP 2022 kemarin mereka menggunakan sepeda motor Yamaha.

Zeelenberg sendiri memastikan bahwa Aprilia adalah sepeda motor yang gesit.


Editor : Fiqri Al Awe
Sumber : GPOne.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X