Nate Diaz Babak Belur, Conor McGregor Dicekik, Ini Top 5 Duel Kelas Welter UFC

By Dwi Widijatmiko - Jumat, 29 Mei 2020 | 16:00 WIB
Nate Diaz mencekik Conor McGregor dalam laga UFC 2016, 5 Maret 2016. (TWITTER @MMAHISTORYTODAY)

Jorge Masvidal vs Nate Diaz, UFC 244, 2 November 2019

Laga ini memperebutkan sabuk juara nyeleneh bikinan Dana White, Presiden UFC, yang bertajuk BMF (Baddest Motherf*****).

Nate Diaz sudah terganggu di ronde ketiga sejak pipi kirinya kena hajar sehingga mengucurkan darah.

Kemudian tinju kanan dan tendangan kanan Jorge Masvidal kembali masuk, membuat darah semakin membanjir dan Diaz jatuh kendati dia bisa masih bangun.

Diaz jatuh lagi dan masih mencoba melawan dalam posisi defensif sementara Jorge Masvidal menekannya dengan menghujani pukulan.

Darah sudah mengucur deras dari wajah Diaz, tetapi dia masih bisa bertahan sampai bel akhir ronde ketiga berbunyi.

Namun, dokter menghentikan pertandingan sebelum ronde keempat karena menyatakan luka di wajah Diaz sudah terlalu parah sehingga dia tidak boleh bertarung lagi.

Conor McGregor vs Donald Cerrone, UFC 246, 29 Januari 2020

Setelah hiatus lebih kurang selama setahun dari oktagon, Conor McGregor kembali dan berduel dengan Donald Cerrone di kelas welter yang menjadi laga puncak UFC 246.

Hanya dalam waktu 40 detik, McGregor menyudahi perlawanan Cerrone dengan TKO.