Benar-benar Predator, Francis Ngannou Punya Radar Incar Kepala Lawan

By Dwi Widijatmiko - Senin, 5 April 2021 | 10:30 WIB
Francis Ngannou (kiri) saat memukul Stipe Miocic (kanan) pada ajang UFC 260, Sabtu (27/3/2021). (TWITTER.COM/UFCBRASIL)

Juara UFC yang lain tidak punya statistik sehebat itu.

Dalam 6 pertarungan terakhir, Valentina Shevchenko misalnya luput memukul kepala lawan sampai 37 kali.

Jan Blachowicz meleset 78 kali, diikuti Amanda Nunez (96), Aljamain Sterling (125), Israel Adesanya (193), Deiveson Figueiredo, Kamaru Usman (209), dan Alexander Volkanovski (234).

ISTIMEWA
Poster film The Predator.

Baca Juga: Titisan Mike Tyson, Pukulan Francis Ngannou Bisa Saja Membunuh Orang

Dengan seperti memiliki radar untuk memukul kepala lawan secara akurat, Ngannou jadi mudah meng-KO lawan dan terlihat spektakuler sebagai highlight pertarungan.

Penggemar MMA pastinya masih ingat bagaimana uppercut dari neraka kiriman Ngannou membuat Alistair Overeem semaput.

Raja kelas berat UFC sebelumnya, Stipe Miocic, juga dibuat mencium kanvas dengan rangkaian pukulan Ngannou ke arah kepalanya.