Ubah Duel Seenaknya, Petarung Amatir Lebih Profesional ketimbang Paulo Costa

By Reinaldo Suryo Negoro - Rabu, 27 Oktober 2021 | 08:00 WIB
Pertarungan antara Paulo Costa (kiri) dengan Marvin Vettori (kanan) di UFC Vegas 41, Minggu (24/10/2021) dini hari WIB. (INSTAGRAM.COM/UFCEUROPE)

Namun, Borrachinha membuat geger dengan berkata bahwa dia tidak bisa menurunkan beratnya ke kelas menengah.

Costa akhirnya menawarkan pada Marvin Vettori untuk bertarung di kelas catchweight.

Akan tetapi, saat sesi timbang berat badan, Paulo Costa tercatat berbobot sekitar 92,75 kg.

Akhirnya, dia kembali meminta untuk menaikkan lagi duel itu ke kelas berat ringan.

Perilaku Paulo Costa ini tentu mendapatkan kritik keras dari penggemar yang menyebutnya tidak profesional.

Tidak hanya oleh penggemar, tidak profesionalnya Paulo Costa ini juga membuat geram rekan sejawatnya seperti Robert Whittaker.

Dalam wawancara dengan Fox Star Fight Week, Si Malaikat Maut berkata petarung amatir bahkan lebih profesional dari Paulo Costa.

Baca Juga: Paulo Costa Lebih Gila dari Sekadar Minta Duel Kelas Berat Ringan