Bukan Utang tetapi Donasi, Dustin Poirier vs Conor McGregor 3 Makin Panas

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Senin, 12 April 2021 | 18:00 WIB
Dustin Poirier dan Conor McGregor pada sesi staredown menjelang UFC 257. UFC 257 akan digelar di Fight Island, Abu Dhabi, UEA, pada Minggu (24/1/2021) pagi WIB.
TWITTER.COM/UFC_ASIA
Dustin Poirier dan Conor McGregor pada sesi staredown menjelang UFC 257. UFC 257 akan digelar di Fight Island, Abu Dhabi, UEA, pada Minggu (24/1/2021) pagi WIB.

"Sampai jumpa, 10 Juli akan dibayar lunas!," tulis Dustin Poirier.

Cuitan tersebut segera mendapatkan respons dari The Notorious.

McGregor menulis bahwa dirinya menjanjikan donasi dan bukan utang.

McGregor menambahkan bahwa timnya tidak pernah diberitahu tentang rencana uang donasi tersebut, hal yang selalu dipantau McGregor untuk semua kegiatan amalnya.

Conor McGregor kemudian menutup pesannya tersebut dengan sindiran halus ke Poirier karena memilih untuk melawannya ketimbang memperebutkan sabuk juara kelas ringan UFC yang lowong.

"Sebuah donasi, bukan utang. Kami sudah menunggu rencana untuk donasi itu yang tidak pernah datang. Saya selalu mengawasi segala kegiatan donasi."

"Saya perlu tahu ke mana uangnya akan pergi, titik demi titik. Jika tidak, uangnya akan hilang. Kasusnya seperti itu dengan banyak yayasan lain."

"Anda lebih memilih trilogi dengan McG daripada mengambil laga perebutan sabuk menunjukkan saya benar," tulis Conor McGregor dikutip Juara.net dari Sportskeeda dan Twitter.

Tak butuh waktu lama untuk Dustin Poirier kembali membalas cuitan Conor McGregor.

Dustin menulis bahwa janji tersebut memang bukan sebuah utang.

Baca Juga: Terungkap! Conor McGregor Terlilit Utang Rp7,3 Miliar pada Dustin Poirier


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter, sportskeeda


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X