Dari McGregor, Muhammad, sampai Chandler, Korban Kutukan Ronde 2 Berjatuhan

By Dwi Widijatmiko - Senin, 17 Mei 2021 | 08:00 WIB
Ketika Dustin Poirier (kanan) menghampiri Conor McGregor (kiri) setelah selesai pertandingan UFC 257.
TWITTER.COM/UFC_CA
Ketika Dustin Poirier (kanan) menghampiri Conor McGregor (kiri) setelah selesai pertandingan UFC 257.

Bukan karena KO, tetapi laga Leon Edwards vs Belal Muhammad di UFC Vegas 21 pada 13 Maret 2021 juga terhenti di ronde ke-2.

Baca Juga: Bawa Pulang Rp12,5 Miliar, Charles Oliveira Mau Beli Mobil Baru

Ketika itu laga dihentikan karena insiden Edwards mencolok mata Muhammad sehingga hasil pertarungan dinyatakan no-contest.

Kemenangan KO horor Francis Ngannou atas Stipe Miocic di UFC 260 (27/3/2021) juga terjadi pada ronde ke-2.

Berikutnya Kamaru Usman menghabisi Jorge Masvidal di UFC 261 (24/4/2021) ketika ronde ke-2 baru berjalan sekitar 1 menit.

Duel main event di UFC Vegas 25 pada 1 Mei lalu tuntas saat Jiri Prochazka melancarkan sikutan berputar maut yang meng-KO Dominick Reyes di ronde ke-2.

Terakhir, Michael Chandler menjadi korban terbaru kutukan ronde ke-2 main event UFC sepanjang 2021 saat dihajar Charles Oliveira di UFC 262.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X