Alami Insiden Lebih Mengerikan dari Marc Marquez, Jorge Martin Sempat Berniat Pensiun

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Rabu, 28 Juli 2021 | 22:30 WIB
Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin,  mengalami kecelakaan pada sesi FP3 MotoGP Portugal 2021.
TWITTER.COM/AUTOSTV
Pembalap Pramac Racing, Jorge Martin, mengalami kecelakaan pada sesi FP3 MotoGP Portugal 2021.

Menderita cedera 8 patah tulang dan harus dioperasi sebanyak tiga kali, Jorge Martin dipastikan akan absen untuk waktu yang lama dari MotoGP.

Namun, Martin menganggap kecelakaan yang dialami dan melalui masa pemulihan cederanya sebagai bentuk latihan mental.

Pasalnya, menurut Jorge Martin, saat ini adalah waktu yang tepat untuk melatih mental dan bersikap positif supaya bisa kembali membalap di MotoGP.

"Cedera ini membantu saya mengembangkan diri sebagai pembalap dan sebagai individu, juga kekuatan mental dan hal ini sangat penting" lanjut Martin.

"Saya berusaha untuk optimistis, saya berusaha untuk tenang dan berkembang setiap hari."

"Saya pikir memiliki kesempatan untuk jadi pembalap yang sama seperti di Qatar, tetapi sekarang kami membutuhkan waktu sejenak untuk memikirkan segalanya dan menguatkan diri untuk masa depan," pungkas Jorge Martin.

Baca Juga: Marc Marquez Jadi Bukti, MotoGP Modern Sungguh Berat dan Tanpa Ampun

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : tuttomotoriweb.it


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X