Tamat! Manny Pacquiao Serahkan Masa Depan Tinju pada Petinju YouTuber

By Reinaldo Suryo Negoro - Minggu, 22 Agustus 2021 | 17:00 WIB
Manny Pacquiao saat menghadiri konferensi pers menjelang laga melawan Yordenis Ugas pada Rabu (18/8/2021).
TWITTER.COM/MANNYPACQUIAO
Manny Pacquiao saat menghadiri konferensi pers menjelang laga melawan Yordenis Ugas pada Rabu (18/8/2021).

Era Manny Pacquiao sendiri sudah mendekati ujungnya.

Hal ini tidak lepas dari kekalahan Manny Pacquio di tangan Yordenis Ugas dalam duel tinju perebutan titel WBA (Super) kelas welter pada Minggu (22/8/2021) di Las Vegas.

Kekalahan ini bak memberikan alarm pensiun bagi petinju asal Filipina itu.

Pasalnya, Pacquiao saat ini sudah menginjak usia 42 tahun.

Meski kariernya bakal selesai, Manny Pacquiao tidak ingin olahraga tinju juga tamat.

"Bahkan ketika Manny Pacquiao selesai bertinju, saya ingin tinju berada di atas dan dihormati oleh orang-orang di seluruh dunia," pungkas eks korban Floyd Mayweather Jr. itu.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Sportskeeda


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X